
Dan lekuk tubuhnya bukanlah birahi yang kendalikan imaji,
Wajahnya bukanlah bayang yang gentayang saat onani,
Desahnya bukanlah rangsangan yang buat senjata berdiri,
Dan bukan beradu lidah hingga saling tahu bebauan yang sering kita simpan sendiri.
Puan sumpah,
Aku bukan sampah yang buatmu menjadi objek kepuasan pribadi,
Kau berhak tuk genggam dan peluk penuh afeksi,
Aku bukan lelaki yang menyuruhmu googling klinik aborsi.